Cara Membuat Kolak Pisang kepok yang Praktis dan Murah

Tim Cohen Kuliner

Kolak adalah makanan takjil khas Indonesia yang selalu ramai dicari di bulan Ramadan yang terbuat dari gula aren atau gula kelapa, santan, daun pandan dan pisang kepok. Variasi dari makanan penutup ini sangat bermacam-macam dengan menambahkan bahan-bahan seperti labu, ubi jalar, nangka, singkong, dan bola-bola tapioka atau yang dikenal dengan boba. Biasanya kolak pisang kepok disajikan hangat, cocok menjadi teman buka puasa. Rasanya yang manis dan banyak campurannya membuat semua orang dari segala kalangan menjadikan kolak pisang kepok menu buka puasa favoritnya.

Walaupun banyak orang yang mengira bahwa kolak pisang kepok berasal dari dari Pulau Jawa, asal usulnya tidak bisa dipastikan. Bahkan banyak teori mengatakan bahwa kolak pisang kepok diperkirakan berasal dari Timur Tengah. Orang-orang di Timur Tengah suka sekali dengan makanan manis seperti kolak pisang kepok, seperti halnya orang-orang Jawa suka makanan manis.

Selain memiliki rasa manis, kolak pisang kepok juga memiliki rasa gurih, karena ada kandungan santannya menjadikan rasanya seimbang dan lezat. Selain nikmat, kolak pisang kepok juga bisa membuat orang kembali bertenaga setelah seharian berpuasa karena kandungan gulanya.

Sering disebut dengan namanya kolak pisang kepok walaupun berisi banyak macam, isian kolak juga memiliki makna. Isian kolak berupa pisang kepok mengacu pada makna ‘kapok’ dengan harapan agar masyarakat kapok dan tidak lagi ingin berbuat dosa setelah bulan puasa ini. Selain itu, ada juga kolak yang diisi ubi, ideologinya adalah mengacu pada ubi yang tumbuh dengan kondisi terkubur di dalam tanah. Hal ini mengajak masyarakat untuk mengubur kesalahan yang pernah dilakukan sebelum bulan suci Ramadan.

Nah, selain membelinya di luar, kamu pun bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan dari platform belanja online TaniHub. Dengan aplikasi belanja online TaniHUb, kamu bisa mendapatkan kebutuhan bahan makanan dan bahan-bahan untuk membuat kolak pisang kepok di rumah dengan mudah, langsung sampai ke depan pintu rumahmu.

Kembali ke kolak pisang kepok, dengan membuatnya sendiri di rumah pasti rasanya akan jauh lebih enak dan pastinya kebersihan dan kesehatan akan terjamin. Jika kamu bingung bagaimana cara membuatnya, berikut beberapa cara membuat kolak pisang kepok yang praktis dan murah.

Resep Kolak Pisang kepok

Bahan yang dibutuhkan:

  • 1 liter air
  • 4 buah pisang kepok
  • 1 buah ubi
  • kolang-kaling sesuai selera
  • 1 potong gula merah
  • 2 lembar daun pandan
  • Santan instan 65 ml
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Cara Membuat Kolak Pisang kepok

  • Langkah-langkah membuat kolak pisang kepok:

  • Rebus air 1 liter yang sudah disiapkan.
  • Masukkan ubi dan daun pandan.
  • Masukan kolang-kaling.
  • Tunggu sampai ubinya 1/2 matang lalu masukan gula merah.
  • Masukan pisang kepok.
  • Tambahkan garam sesuai selera dan gula pasir jika dirasa kurang manis.
  • Masukan santan 65 ml dan aduk hingga merata dan tunggu sekitar 7-10 menit hingga semua bahan matang dan tercampur.
  • Kolak pisang kepok siap dihidangkan selagi hangat.

Resepnya mudah sekali, bukan? Untuk membuat kolak pisang kepok yang lezat, ada beberapa tips yang kamu harus perhatolam dan tips ini akan membantu kamu dan mempermudah proses memasak kolak pisang kepok yang kamu buat dirumah.

Tips Membuat Kolak Pisang Kepok

  • Pilih pisang kepok yang matang sempurna untuk kolak pisang kepok agar rasa manisnya lebih terasa, sehingga mengurangi ditambahkannya gula pada saat proses memasak dan akan lebih sehat.
  • Saat proses memasak, gunakan sodet kayu agar pisang kepok tidak mudah hancur dan pastikan kamu mengaduk secara perlahan.
  • Gunakan panci stainless steel anti lengket agar lebih mudah dibersihkan setelah penggunaan.
  • Selagi kolak sedang dimasak, tambahkan bubuk kayu manis atau vanili agar aromanya lebih wangi atau perisa lainnya sesuai selera.
  • Selain pisang kepok, kolak juga bisa dikombinasikan dengan ubi, biji salak, pacar cina dan isian-isian lainnya. Kamu bisa tambahkan sesuai seleramu.

Supaya rasa olah pisang kepok Kamu jadi lebih enak, segar, dan pastinya kaya akan nutrisi. Kamu dapat belanja di TaniHub. Tak hanya pisang kepok saja, di TaniHub kamu dapat juga membeli buah, sayur, bumbu, telur & unggas, ikan, kebutuhan masak dan sembako.

Tanihub merupakan platform e-commerce yang menawarkan produk dari para petani lokal yang ingin menjual hasil panen mereka langsung ke pembeli. Selain membantu para petani lokal, Kamu juga bisa mendapatkan penawaran promo – promo menarik tiap harinya.

Yuk belanja di TaniHubTak hanya mudah, belanja di TaniHub juga banyak keuntungannya seperti mendapatkan layanan pengiriman yang cepat, layanan hubungan pelanggan selama 7 hari, metode pembayaran yang beragam serta layanan kepuasan pelanggan yang menjamin penggantian jika barang yang dipesan tidak sesuai.